5 Tempat Wisata Kuliner yang Enak dan Populer di Balikpapan
5 Tempat Wisata Kuliner yang Enak dan Populer di Balikpapan. Balikpapan yang merupakan kota tetangga dari Samarinda ini terletak di bagian Selatan Provinsi Kalimantan Timur. Balikpapan sebagai kota jalur keluar masuk perdagangan dari luar daerah ke dalam daerah Kalimantan Timur.
Tidak heran jika Balikpapan merupakan sebuah kota yang berkembang pesat. Tidak lepas dari segi kulinernya. Balikpapan memiliki tempat wisata kuliner yang enak dan lezat. Tempat kuliner tersebut akan dibahas pada artikel ini. Mari kita simak bersama di bawah ini.
1. Restoran Kepiting Dandito Balikpapan
Rumah makan Kepiting Dandito Balikpapan cukup terkenal sebagai rumah makan seafood yang berada di kawasan Jln. Marsma Iswahyudi No.71 Sungai Nangka Balikpapan Selatan. Dengan menu utamanya adalah Kepiting. Selain itu banyak jenis makanan seafood lainnya seperti ikan dan cumi yang kualitas rasanya tidak kalah enak dan lezat.
Sajian Kepiting Dan Cumi RM Dandito Balikpapan |
Kepiting yang disajikan pada rumah makan kepiting Dandito ini beraneka ragam pilihan sehingga dijamin rasanya enak sesuai dengan selera anda. rumah makan ini populer dan terkenal di Balikpapan. Jadi jika anda berkunjung ke Balikpapan jangan lupa untuk mencicipi menu sajian di Kepiting Dandito
2. Rumah Makan Kepiting Kenari Balikpapan
Selain Kepiting yang disajikan Rumah makan Kepiting Dandito terdapat pula rumah makan yang menyajikan berbagai hidangan berbahan dasar Kepiting yaitu Rumah Makan Kepiting Kenari. Rumah makan ini terletak di wilayah Jln. Marsma Iswahyudi No. 4. Balikpapan.
Nikmatnya Kepiting Lada Hitam RM Kenari Balikpapan |
Tidak kalah dengan kualitas makanan seafood yang disajikan oleh Kepiting Dandito, Rumah makan Kepiting Kenari memberikan kualitas terbaik dari koki masaknya. Dijamin puas jika anda sebagai pecinta makanan seafood datang dan menyantap hidangan yang disajikan Kepiting Kenari Balikpapan ini.
3. Torani Balikpapan
Hampir semua masyarakat Balikpapan mengenal dengan rumah makan yang satu ini. Ya, Rumah makan Torani Balikpapan memang sangat terkenal di Balikpapan dengan sajian makanan seafood nya yang lezat. Rumah makan yang terletak di Jln. Jendral Sudirman No.73 Balikpapan ini memang menjadi idola pecinta seafood masyarakat Balikpapan.
Hidangan Kepiting di RM Torani Balikpapan |
Di Rumah makan Torani ini tidak hanya Seafood yang disajikan. Terdapat juga hidangan sayuran rumahan yang biasa dibuat ibu-ibu untuk makanan sehari-hari dirumah. Jadi anda memiliki banyak pilihan menu makanan di RM Torani ini.
4. Soto Banjar Kuin Abdhu Balikpapan
Beralih dari sajian makanan Seafood kali ini brrrwisata menawarkan sajian makanan berkuah yang lezat. Yaitu Soto Banjar yang di jual di Rumah makan Soto Banjar Kuin Abdhu. Soto banjar di sini merupakan idola santapan masyarakat Balikpapan. Tidak heran jika setiap hari rumah makan ini ramai pengunjung.
Enaknya Soto Banjar Kuin Abdhu Balikpapan |
Rumah makan Soto Banjar Kuin Abdhu ini terletak di Jln. Ahmad Yani Balikpapan. Dengan saijan utama Soto Banjar yang nikmat dan lezat menjadi daya tarik utama rumah makan ini. Dilihat dari kepopulerannya bisa di jamin kualitas rasa Soto Banjar nya sangat baik.
5. Sop Konro Samping BCA Balikpapan
Masih pada sajian makanan berkuah, kali ini brrrwisata menawarkan pada anda Sop Konro BCA Balikpapan. Tidak seperti rumah makan yang telah disebutkan sebelumnya, Sop Konro BCA Balikpapan merupakan warung yang terletak pada gang yang cukup sempit. Tepatnya berada di Gang samping BCA, daerah Pasar Baru Balikpapan.
Gurihnya Sop Konro Samping BCA Balikpapan |
Kualitas Sop Konro BCA ini tidak kalah baiknya dengan kualitas makanan dari rumah makan terkenal lainnya yang berada di Balikpapan. Masyarakat Balikpapan ramai berwisata kuliner di tempat makan ini. Jangan heran jika anda harus mengantri dulu sebelum dapat mencicipi nikmatnya hidangan Sop Konro BCA ini.
Demikian bahasan dari brrrwisata mengenai tempat wisata kuliner yang enak dan populer di Balikpapan. Masih banyak terdapat wisata kuliner lainnya di Balikpapan, jadi bagi anda pecinta makan jangan ragu untuk berwisata ke Balikpapan karena banyak sajian makanan yang enak dan lezat disana.